Bagi kamu yang sering keluar masuk internet tentunya tidak asing dengan istilah domain. Domain sendiri merupakan suatu identifikasi yang akan mempermudah pengguna agar bisa meningkatkan alamat website atau blognya. Domain juga bisa diartikan sebagai pengganti IP address, sehingga ketika kita akan menuju sebuah website bisa lebih mudah. Namun ternyata masih belum banyak yang mengetahui domain blog sangat penting. Simak ulasan mengenai Pentingnya Domain Blog Untuk Blogger.
Alasan Mengapa Kamu Harus Membuat Domain Pada Blog Kamu
1. Menjaga Keamanan Blog
Ketika kamu sudah mendapatkan pengunjung blog yang melimpah atau bisa dikatakan sebagai blogger, maka kamu perlu untuk terus berhati hati. Sebab kita tidak pernah tahu jika di luaran sana mungkin ada orang yang ingin mengambil domain atau brand yang kamu memiliki.
Tujuannya tentunya untuk kepentingan pribadi namun menggunakan nama kamu. Hal ini tentunya bisa merusak reputasi blog maupun nama pribadi kamu.
Tak jarang sebuah blog yang sudah ramai, juga bisa dijual dengan harga yang sangat tinggi. Dan lagi lagi kamu akan kehilangan apa yang sudah kamu bangun sejak awal.
Bahayanya lagi jika digunakan untuk hal hal negatif yang akan mencoreng nama brand dan kamu. Untuk itulah kamu membutuhkan domain blog. Dengan begitu akan terjaga keamanannya dan juga menghindari dari hal hal yang tidak diinginkan, apalagi jika blog kamu sudah banyak dikenal.
Baca Juga: Apa Itu Domain? Penjelasan, Fungsi, Sturktur, dan Jenisnya
2. Personal Branding
Tidak dipungkiri jika personal branding akan sangat dibutuhkan jika kamu ingin eksis di dunia maya. Bukan hanya untuk blogger saja, influencer hingga youtuber juga membutuhkannya.
Personal Branding akan membantu untuk menunjukkan sisi terbaik dalam diri kamu. Blog kamu tidak hanya dinilai dari sebuah kontennya saja, namun personal branding juga sangat dibutuhkan. Bisa jadi kamu menginspirasi orang orang untuk bisa menjadi panutan.
Jika kamu memiliki domain untuk blog kamu, maka orang akan mudah untuk mengenali namamu. Memang kebanyakan, menggunakan domain dengan nama akan lebih mudah. Sebab selain bisa mencari keuntungan yang lain, kamu juga bisa menjadikan blog kamu sebagai CV secara online.
Kamu harus menjaga reputasi kamu selama kamu berselancar di dunia maya. Sekalipun hanya bentuk tulisan, inilah mengapa domain blog sangat penting untuk kamu.
Baca Juga: Daftar Platform Blog Terbaik, Yang Terakhir Cocok Untuk Pemula
3. Peluang Akan Semakin Bertambah
Alasan selanjutnya kenapa Pentingnya Domain Blog Untuk Blogger. Dengan adanya domain, setiap orang yang ingin membuka blog kamu akan lebih mudah. Mereka bisa langsung mengaksesnya tanpa harus mengcopy IP address yang biasanya begitu rumit.
Semakin banyak kemudahannya, maka akan semakin banyak yang akan mengaksesnya. Sehingga bisa memperluas jangkaun blog yang kamu miliki. Hal ini nantinya juga bisa meningkatkan peluang yang nantinya bisa berkembang semakin luas.
4. Meningkatkan Kepercayaan
Blog memang tempat kamu meningkatkan kreatifitas. Kamu juga bisa berjualan ataupun berkerja sama dengan banyak pihak. Sehingga selain membangun personal branding, kamu juga harus membangun kepercayaan.
Apalagi biasanya para endorsement menerapkan berbagai persyaratan yang harus kamu penuhi. Dengan menggunakan sebuah domain blog nantinya mereka bisa lebih percaya kepada kamu serta menunjukkan effort selam mengelolanya.
Baca Juga:
- 9 Cara Menghasilkan Uang Dari Blog Yang Wajib Pemula Tahu
- Naikkan Trafic, Yuk Intip Cara Riset Keyword Untuk Blog Kamu Disini
Domain ini selayaknya identitas, sehingga jika kamu bersungguh sungguh kamu harus memilikinya. Dan domain tidak hanya menjadi identitas namun juga bisa memberikan keamanan untuk apa yang telah kamu bangun selama ini. Kamu bisa memilih berbagai layanan domain yang bisa membantu kamu dan memenuhi kebutuhan kamu dalam bermain blog. Kamu bisa mendapatkan berbagai penawaran untuk domain yang beragam dan juga murah.