Game  

Gratis! Tanpa Harus di Download, Ini 12 Game ‘Rahasia’ di Google dan Cara Mainnya

Game google
Game google ( habusilan.blogspot.com )

Google memiliki permainan tersembunyi yang tidak diketahui oleh banyak orang. Game dari google ini bisa dimainkan oleh pengguna tanpa perlu mengunduhnya.

Jika anda merasa bosan atau sudah menghabiskan waktu lama menjelajah internet, permainan google ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk anda.

Ada beberapa permainan tersembunyi dari google yang hadir khusus untuk merayakan ulang tahun atau hari penting permainan tersebut. Namun, faktanya permainan-permainan ini masih bisa diakses dan dimainkan hingga saat ini.

20 Game Tersembunyi Google Lengkap dengan Cara Mainnya

Berikut 12 game tersembunyi dari google yang bisa anda nikmati tanpa biaya:

1. Game Dinosaurus

Tentunya anda sudah kenal dengan game google yang satu ini. Ketika koneksi internet anda terputus, gambar dinosaurus akan muncul di layar utama google chrome. Ini adalah sebuah game yang dirancang oleh google untuk menghibur penggunanya saat menanti koneksi internet pulih kembali.

2. Play Snake

Permainan snake ini serupa dengan game ular yang dulu ada di ponsel nokia kuno. Sekarang, anda bisa coba mainkan di google tanpa biaya dengan tampilan yang lebih menarik dan penuh warna.

Hanya dengan mengetik “Play Snake” pada kolom pencarian google dan menekan “Play” pada bagian hasil pencarian, jendela pop-up akan muncul untuk anda mulai bermain.

Dalam bermain, anda hanya perlu memanfaatkan tombol navigasi atau panah kiri, kanan, atas dan bawah di keyboard untuk menggerakkan ular dan mengumpulkan makanan sebanyak mungkin.

3. Tic-tac-toe

Game tersembunyi di google berikutnya adalah Tic-tac-toe, yang di indonesia sering disebut ‘SOS’. Anda bisa menemukannya dengan mudah dengan menulis “Tic-tac-toe” pada kolom pencarian google.

Setelah itu, halaman hasil pencarian akan menampilkan papan permainan 3×3 di bagian atas. Anda memiliki opsi untuk menyesuaikan level kesulitan dengan menekan ikon panah kecil di pojok kiri atas.

Untuk memulai tekan simbol pertama dan anda akan bermain melawan komputer sebagai opponent anda.

4. Solitaire

Game dari google ini bisa ditemukan dengan gampang. Hanya dengan menulis “Solitaire” atau “Solitaire Klasik” di kotak pencarian dan menekan tombol main, anda bisa memainkannya sesuai level kesulitan yang anda inginkan.

Tujuan pertama dari game ini adalah untuk membantu pengguna agar lebih terbiasa dengan penggunaan mouse, seperti klik kiri-kanan dan drag and drop, dalam cara yang menarik.

5. Minesweeper

Minesweeper adalah permainan video teka-teki yang dimainkan oleh satu pemain. Dalam permainan ini, tugas anda adalah membersihkan papan dari ranjau atau bom yang tidak terlihat. Untuk meraih kemenangan, anda harus dapat membuka seluruh papan tanpa menyebabkan ledakan.

Ada beberapa strategi sederhana dalam bermain Minesweeper. Saat anda mengklik sebuah kotak, biasanya beberapa kotak disekitarnya akan terbuka. Pastikan memperhatikan angka-angka di sekitar kotak tersebut sebagai petunjuk.

6. 3d T-Rex Dino Chrome

Dari sekian banyak permainan yang tersedia, mungkin anda patut untuk mencoba permainan dari google ini. Tidak seperti game dinosaurus sebelumnya yang hanya bisa diakses saat offline, 3d T-Rex Dino Chrome membutuhkan koneksi internet untuk dimainkan.

Game ini menampilkan grafis 3 dimensi yang cukup memikat. Jika anda tertarik untuk memainkannya, anda bisa mengetik “3d T-Rex Dino Chrome” pada baris pencarian google.

7. Champion Island Games

Doodle Champion Island Games adalah salah satu permainan tersembunyi dari google yang sering dimainkan hingga saat ini. Visual dari permainan tersebut mengingatkan kita pada rpg klasik ala nintendo.

Awalnya, game tersebut diperkenalkan sebagai google doodle untuk merayakan olimpiade tokyo 2020 dan diperbarui ketika paralimpiade dimulai.

Dalam doodle Champion Island Games, ada 7 permainan mini yang terinspirasi dari berbagai cabang olahraga, seperti papan seluncur, renang seni, rugby, lari maraton, mendaki, memanah dan ping pong.

Pemain akan mengendalikan karakter bernama lucky the ninja cat, menjelajahi pulau tersebut, berkompetisi dalam berbagai cabang olahraga dan mengalahkan lawan untuk meraih kemenangan.

8. Google Underwater

Game tersembunyi ini sebetulnya merupakan versi google dengan nuansa bawah laut. Cukup ketik “Google Underwater”, maka anda akan melihat tampilan bertema samudera. Anda dapat berinteraksi dengannya hanya dengan menggunakan kursor.

9. Zerg Rush

Konon, game Zerg Rush pada google diciptakan hanya sebagai candaan dan eksperimen. Namun, permainan sederhana ini mampu memikat banyak pengguna google.

Ketika anda mengetik “game Zerg Rush” di kotak pencarian google, segera anda akan melihat banyak bulatan kecil muncul di laman. Tugas pengguna hanyalah menggerakkan kursor untuk menargetkan bulatan berlubang di tengahnya.

10. Atari Breakout

“Atari Breakout” adalah permainan tersembunyi di google yang tidak diketahui oleh banyak orang. Dengan memasukkan “Atari Breakout” pada pencarian, anda akan diarahkan ke tampilan game konsol klasik.

Untuk bermain permainan dari google ini, anda hanya perlu menghilangkan semua balok yang ada di papan dan pastikan bola yang digunakan untuk memecahkan balok tidak terjatuh ke bagian bawah.

11. The Wizard of Oz

Pada tahun 2019, google merayakan ulang tahun ke-80 the wizard of oz dengan cara yang spesial. Jika anda mencari “The Wizard of Oz” di kolom pencarian google, tampilan layar anda akan berubah seolah-olah anda adalah dorothy yang sedang berpetualang di oz.

12. 2048 Game

Game tersembunyi di google berikutnya adalah 2048. Dalam game ini, pemain diharuskan untuk menyatukan kotak-kotak bernomor. Misi utamanya adalah mencapai angka 2048 pada kotak tersebut. Game 2048 ini bisa dianggap sebagai teka-teki berbasis angka.

Itulah12 permainan tersembunyi di google yang bisa anda nikmati tanpa biaya. Selamat bermain!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *