Akhirnya! Tiktok Buka Suara Saol Alasan Video Masuk FYP

fyp tiktok
fyp tiktok ( www.entrepreneur.com )

Tidak perlu bingung lagi mengenai alasan beberapa video muncul di halaman “For you page” atau fyp di tiktok. Dahulu, mekanisme algoritma fyp menjadi tanda tanya bagi banyak pengguna.

Tambahan lagi, sempat ada kecemasan dari pihak pemerintah amerika serikat terhadap potensi penyalahgunaan algoritma fyp. Mereka menduga bahwa china menggunakan algoritma tiktok untuk tujuan geopolitik di amerika serikat.

Untuk meredakan kecurigaan yang berkelanjutan, tiktok baru-baru ini meluncurkan fitur yang akan menjelaskan kepada pengguna alasan video tertentu muncul di fyp mereka, seperti yang dilaporkan oleh android headlines pada Kamis (22/12/2022).

“Fitur ini merupakan bagian dari usaha kami untuk memberikan transparansi yang bermakna kepada pengguna platform kami dan merupakan langkah lanjutan yang kami ambil untuk mencapai hal tersebut,” demikian pernyataan tiktok di blog resminya.

Fitur ini dapat diakses dengan menekan tombol share atau bagikan, diikuti dengan mengklik ikon tanda tanya yang bertuliskan “Why this video” (Mengapa video ini). Tiktok akan memberikan informasi tentang berbagai faktor yang menjadi alasan video tersebut direkomendasikan.

Tiktok juga menyatakan bahwa mereka berencana memperluas penggunaan fitur ini, sehingga dapat memberikan informasi lebih rinci dan transparan tentang konten yang direkomendasikan.

“Kami berencana untuk terus mengembangkan fitur ini agar dapat memberikan detail dan transparansi lebih lanjut tentang konten yang kami rekomendasikan,” ujar perwakilan tiktok.

Lebih lanjut, juru bicara tiktok menyampaikan bahwa versi selanjutnya dari fitur ini akan mempertimbangkan berbagai faktor tambahan, termasuk pengaturan individu pada akun yang bisa mempengaruhi algoritma aplikasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *