Sebagian besar orang tentu menggunakan sosial media ini untuk berbagai tujuan dan kebutuhan. Namun terkadang facebook tidak bisa digunakan secara tiba-tiba karena dihack oleh orang tidak bertanggung jawab. Berikut cara mengembalikan facebook yang di hack tanpa email dengan mudah.
Cara Mengembalikan FB Yang Di Hack
Facebook di hack tentu hal yang sangat menjengkelkan. Namun tidak perlu khawatir karena terdapat cara yang bisa diaplikasikan untuk mengembalikannya seperti semula tanpa harus menggunakan email. Berikut beberapa langkahnya, antara lain:
- Silahkan masuk ke situs facebook melalui browser favorit pengguna.
- Cara mengembalikan facebook yang di hack tanpa email berikutnya yaitu silahkan masukkan nomor ponsel yang terhubung dengan akun facebook pengguna.
- Setelah muncul profilnya maka akan ada pilihan “Send code via number”. Silahkan pilih opsi tersebut.
- Tunggu hingga mendapatkan SMS berupa kode OTP dari pihak Facebook.
- Kemudian masukkan kode tersebut di kolom yang sudah tersedia.
- Cara mengembalikan facebook yang di hack tanpa email berikutnya yaitu silahkan masukkan atau buat “Password baru”. Sebaiknya gunakan password yang rumit dan kombinasi angka, huruf maupun simbol agar tidak mudah dibobol.
- Facebook sudah bisa digunakan lagi seperti semula.
Tips Agar Aman Dari Serangan Hacker
Setelah mengetahui cara mengembalikan facebook yang di hack tanpa email, maka setiap pemilik akun perlu mengantisipasi agar hal serupa tidak terjadi lagi. Terdapat beberapa tips yang bisa diterapkan agar akun facebook tetap terjaga dari kejahatan cyber, antara lain:
1. Setting Data Pribadi
Sangat penting untuk mengatur data pribadi terutama bagi pengguna yang sebelumnya menampilkan data lahir hingga akun email agar terlihat semua pengguna. Untuk mengubahnya bisa melakukan langkah-langkah berikut ini:
- Silahkan masuk ke akun Facebook.
- Kemudian masuk ke pengaturan privasi.
- Silahkan klik pada bagian yang direkomendasikan, lalu pilih opsi “Khusus”.
- Pada pengaturan silahkan pilih tanggal lahir pengguna.
- Setelah itu silahkan klik pada opsi “Hanya bisa dilihat oleh saya”.
- Selanjutnya Klik “Save”.
- Silahkan hal yang serupa pada pengaturan email dan nama pengguna.
2. Melakukan Pembaharuan Informasi Akun Secara Berkala
Sistem Facebook sangat menyarankan penggunanya untuk memperbarui informasi akun secara rutin. Ini tentu saja berguna untuk menghindarkan dari serangan hacker. Berikut langkah-langkahnya:
- Silahkan masuk ke “Update security info” pada Facebook.
- Setelah itu pilihlah sebuah pertanyaan yang unik dan sulit ditebak orang lain lalu jawablah dengan benar.
- Usahakan jawaban mudah diingat bila perlu dicatat akan lebih baik.
3. Lakukan Pengaturan Keamanan Akun
Melakukan pengaturan keamanan akun tidak hanya melindungi akun, namun juga akan mendapatkan notifikasi apabila menemukan seseorang berusaha untuk membuatnya. Pengguna akan mendapatkan notifikasi sehingga bisa mengantisipasi sebelum akhirnya akun berhasil diserang oleh hacker. Berikut langkah-langkahnya:
- Silahkan masuk ke menu “Pengaturan” dan pilih “Keamanan & security” pada akun Facebook.
- Pengguna kemudian bisa mengaktifkan notifikasi yang masuk dan persetujuan masuk ke pihak Facebook.
- Pengguna bisa memasukkan nomor ponsel yang aktif untuk verifikasi. Ketika akun diserang hacker maka akan diminta untuk memasukkan kode akses yang sebelumnya dikirim ke nomor ponsel pengguna.
- Setelah proses verifikasi selesai maka bisa klik “Lanjutkan”.
- Tunggu selama kurang lebih 14 hari agar fungsi keamanan bisa bekerja secara maksimal.
Itulah cara mengembalikan facebook yang di hack tanpa email dan tips agar akun aman dari serangan hacker kembali. Karena banyaknya kejahatan cyber, maka setiap pengguna diharapkan bisa memanfaatkan dan menggunakan sosial media secara bijak.