FBS Trading Forex, Legal atau Ilegal di Indonesia?

Fbs
Fbs ( aydinlik.com.tr )

Bappebti kembali merilis daftar 249 domain situs perdagangan berjangka komoditi tanpa izin pada bulan Agustus 2021. Salah satunya, situs fbs.

Menurut informasi resmi dari bappebti, lembaga tersebut telah memblokir tiga situs fbs, yaitu https://fbsbrokerid.com/, https://support.fbshelp-idn.com/hc/id dan https://fbs-bandung.com.

Bappebti menjelaskan bahwa salah satu alasan untuk memblokir aplikasi ini adalah karena kurangnya izin dari lembaga tersebut. Di indonesia, setiap entitas perdagangan forex diwajibkan memiliki izin dari bappebti untuk dapat beroperasi.

Kepala bappebti, Indrasari Wisnu Wardhana, menyatakan bahwa pengawasan tersebut dilakukan untuk melindungi masyarakat dari kemungkinan kerugian.

Hal ini disebabkan oleh maraknya upaya baru untuk menarik masyarakat agar terlibat dalam investasi perdagangan berjangka komoditi tanpa memahami mekanisme perdagangan tersebut.

Fbs yang didirikan pada tahun 2009, dijalankan oleh Tradestone Ltd di uni eropa dan diatur oleh komisi sekuritas dan bursa siprus. Sementara cabang globalnya dikelola oleh fbs market inc dan diatur oleh international financial services commission of belize.

Kantor pusat fbsberada di siprus dan perusahaan ini mengklaim memiliki 15 juta trader aktif di 190 negara, termasuk indonesia, malaysia, afrika selatan, pakistan dan uni eropa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *