Aplikasi forex untuk PC bisa Anda unduh dan gunakan secara otomatis setelah mendaftarkannya. Ya, sekarang ini trading Forex menjadi instrumen investasi paling banyak dipilih dan digunakan bagi trader pemula bahkan profesional.
Aplikasi trading forex merupakan sebuah platform mobile yang memungkinkan Anda melakukan trading atau memperoleh informasi bisa membantu Anda untuk lebih cermat dalam membuat keputusan jual beli di pasar forex tertentu.
Jadi melalui aplikasi Forex ini, biasanya pengguna akan mendapatkan kemudahan dalam membaca pergerakan harga. Di samping itu juga, peluang profit bisa Anda ambil dengan cepat dan mudah secara real time.
Ini Rekomendasi Aplikasi Forex untuk PC Terbaik!
Manfaat adanya aplikasi trading forex di PC ini, bisa membantu, menganalisis, dan menentukan di mana Anda perlu membuka posisi untuk meraih profit dari trading forex. Maka tidak heran, jika aplikasi trading forex sekarang ini menjadi teman utama bagi para trader dan menjadi salah satu faktor pendukung dalam meraih peluang di pasar forex.
Meskipun ada begitu banyak aplikasi tersedia di luar sana, tentu tidak semuanya mempunyai fitur yang bisa Anda gunakan untuk trading. Aplikasi forex ini berbasis Android atau iSO. Terbagi menjadi dua pilihan trading broker forex dan aplikasi non broker.
Berikut beberapa Aplikasi forex untuk PC.
1. Metatrader 5
Metatrader 5 atau MT5 merupakan platform trading forex terbaru keluaran Metaquotes Software Corp yang rilis pada tahun 2010. MT5 ini mempunyai berbagai fitur tambahan yang tidak ada pada MT4, seperti timeframe sejumlah 21 bukannya berjumlah 9, marketplace terintegrasi, serta kalender ekonomi terpisah.
Jika trader ingin melakukan trading dengan sistem otomatis sama, maka harus menulis ulang program dengan MQL5. Sebab sistem trading diandalkan di MT4 tidak dapat digunakan di MT5. Untuk default setting MT5 disusun berdasarkan aturan regulatif Amerika Serikat, NFA yang melarang hedging dengan mengimplementasikan FIFO.
2. ForexTime FXTM
ForexTime FXTM sudah digunakan oleh trader di lebih 180 negara dan diatur sepenuhnya. Software FXTM ForexTime adalah software aman untuk trading untuk trading valuta asing. Hal hebat dan istimewa dari Aplikasi ini adalah dirancang untuk para profesional dan pemula.
Misalnya, laverage fleksibel memungkinakan Anda mengingatkan potensi penghasilan Anda. Akan tetapi hanya ditawarkan kepada Anda berdasarkan pengetahuan dan pengalaman Anda. Terlebih lagi, software ini bisa melakukan trading dengan tingkat eksekusi milidetik, lho.
Dalam fitr lain, Anda dapat mendapatkan komentar setiap hari dari tim riset pasar perusahaan dan menyatakan serangkaian alat trading bebas untuk membuat laporan lebih tepat.
3. Netdania
Software selanjutnya ada Netdania. Adanya Aplikasi ini trader bisa mendapatkan pemahaman tentang pasar sekarang ini. Netdania mempunyai tujuan untuk melakukan trading dengan ide dan strategi trading.
Aplikasi Netdania mengumpulkan data dari lebih dari 20.000 instrumen keuangan dan ribuan saham secara real time. Menariknya lagi, Netdania menyediakan indeks saham real time yang mencakup Dow Jones, S&P 500, Nasdaq 100, TSX, Nikkei 225, dan lainnya.
4. TD Ameritrade
Aplikasi forex untuk PC selanjutnya ada TD Ameritrade. Aplikasi TD Ameritrade menjadi platform trading terbesar dan terkenal di Amerika. Selain itu, aplikasi ini juga menawarkan berbagai investasi untuk berdagang bukan hanya forex saja. TD Ameritrade ini cocok sekali digunakan bagi para trader pemula.
Beberapa aplikasi forex untuk PC diatas bisa Anda pilih dan gunakan untuk jalannya trading forex makin sukses dan lancar. Pilih sesuaikan dengan kebutuhan Anda.